masalah kandas pada honda vario 125 dan 150
gambar: vario techno terbaru |
Sepeda motor honda vario techno dari tahun ketahun terus melakukan
perubahan mulai dari tampilan, fitur dan teknologi yang di miliki
semakin mengalami peningkatan seperti yang kita ketahui bahwa sepeda
motor vario techno yang terbaru sekarang sudah di lengkapi dengan
technologi injection, bagasi lebih luas, lampu depan yang menggunakan
lampu LED sehingga lebih tahan lama. Bahkan tidak tanggung-tanggung
pihak pabrik sepeda motor tersebut memberikan jaminan garansi lampu
depan selama 5 tahun. Dan dari segi mesin juga terdapat dua pilihan
yaitu yang berkapasitas 125 cc dan 150 cc yang tentunya masing-masing
mesin sudah memiliki teknologi ESP (Enhanced Smart Power) atau biasa di
sebut mesin pintar,dan juga memiliki fitur ISS (Idling Stop System)
sehingga pengendaraan lebih irit bahan bakar. Namun dari beberapa fitur
dan technologi yang di miliki vario techno ternyata terdapat juga
masalah seperti adanya suara berdecit, dan terasa seperti kandas ketika
sepeda motor tersebut melintasi jalan berlubang. Dan kali ini saya akan
membahas salah satu masalah yang ada pada sepeda motor vario tersebut
yaitu adanya suara seperti kandas pada bagian suspensi belakang. walau
pun hal ini tidak menimbulkan kerusakan parah pada sepeda motor tetapi
tentu hal ini membuat tidak nyaman si pemilik sepeda motor
suspensi vario techno 125 dan 150 terasa kandas
Banyak pemiliki sepeda motor honda vario techno 125 cc maupun 150 cc memiliki keluhan suspensi belakang bermasalah seperti terasa kandas ketika sepeda motor tersebut melintasi jalan yang berlubang atau tidak rata. Terlebih lagi ketika di kendarai dengan berboncengan maka sangat terasa seperti ada dua buah besi yang saling beradu pada sepeda motor. Banyak yang menduga hal ini di sebabkan oleh suspensi yang sudah terlalu lembut atau sudah tidak layak pakai, padahal suspensi tersebut masih baru beberapa bulan pemakaian, dan setelah mengganti suspensi tersebut masalah tersebut masih juga belum terselesaikan. sebab kerusakan memang bukan berasal dari suspensi, tetapi dari lepasnya karet rubber dari link assy Sehingga ketika sepeda motor melintasi jalan yang tidak rata maka link assy langsung berbenturan dengan rangka, hal inilah yang menyebabkan suara seperti kandas pada bagian suspensi.gambar: dudukan link assy |
dari gambar diatas terlihat tidak adanya karet rubber pada link assy, karet tersebut lepas akibat kurang kuatnya daya cengkram karet terhadap link assy, untuk memperjelas bentuk dan posisi karet rubber agar pembaca dapat memahami, lihatlah gambar berikut
Pada bagian yang saya lingkari merah adalah bentuk dan posisi dari karet rubber. karet ruber tersebut tidak perlu di ganti dengan yang baru, karna karet ruber yang lama masih berada pada bagian rangka yang saya beri tanda lingkaran biru, anda hanya perlu mengambil karet tersebut dan sebelum melakukan pemasangan ulang ke link assy sebaiknya di beri lem setan agar rubber tidak mudah terlepas kembali. Namun perlu di ingat, tidak semua sepeda motor vario memiliki masalah ini. Masalah ini hanya terjadi pada sebagian sepeda motor vario saja. Jadi jika sepeda motor vario techno anda mengalami gejala seperti yang saya jelaskan tadi. Besar kemungkinan karet rubber pada sepeda motor anda terlepas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar